SELAMAT DATANG DI DESA PADAS KECAMATAN PADAS KABUPATEN NGAWI PADAS JAYA

Artikel

Puskesmas Padas dan Pemerintah Desa Padas Sukses Gelar Penyuluhan Kesehatan untuk Calon Pengantin

25 Juli 2024 08:20:14  Administrator  110 Kali Dibaca  Berita Desa

Puskesmas Padas Sukses Gelar Penyuluhan Kesehatan untuk Calon Pengantin

Padas, 18 Juli 2024 – Lebih dari 15 calon pengantin di Kecamatan Padas  mengikuti penyuluhan kesehatan dan konseling yang diselenggarakan oleh Puskesmas Padas pada tanggal 18 Juli 2024. Kegiatan yang bertempat di Balai Desa Padas ini bertujuan memberikan bekal pengetahuan penting tentang kesehatan reproduksi dan persiapan pernikahan yang sehat.

Selain materi tentang kesehatan reproduksi, para peserta juga mendapatkan informasi mengenai nutrisi bagi ibu hamil, pentingnya pemeriksaan kesehatan sebelum menikah, serta tips membangun keluarga yang bahagia dan sehat. Narasumber kegiatan ini adalah dr. Zain Rapri  dari Puskesmas Padas dan Bidan Dwi Rahayu yang memberikan pemahaman secara mendalam kepada para peserta.

Salah satu peserta, menyampaikan, "Kegiatan ini sangat bermanfaat. Saya jadi lebih siap menghadapi kehidupan berumah tangga dan menjaga kesehatan keluarga nanti."

Kepala Puskesmas Padas, dr. Zain Rapri, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kecamatan Padas. "Kami berharap dengan adanya penyuluhan ini, calon pengantin dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk membangun keluarga yang sehat dan sejahtera," ujarnya.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik

 Arsip Artikel

29 Juli 2013 | 2.050 Kali
Kontak Kami
25 Juli 2023 | 947 Kali
MENGENAL LEBIH DEKAT TANAMAN TOGA DAN HORTIKULTURA: KEKAYAAN ALAM UNTUK KESEHATAN DAN KECANTIKAN
26 Agustus 2016 | 712 Kali
Sejarah Desa
27 Agustus 2022 | 650 Kali
BUDIKDAMBER “BUDIDAYA IKAN DALAM EMBER”
29 Juli 2013 | 620 Kali
Profil Desa
24 Agustus 2016 | 512 Kali
Data Desa
07 November 2014 | 502 Kali
Pemerintahan Desa

 Aparatur Desa

Back Next

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Jalan Lawu No. 34 Desa Padas Kecamatan Padas
Desa : Padas
Kecamatan : Padas
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63281
Telepon :
Email : padasdesaku@gmail.com